google

SMP Integral Probolinggo Menggelar Wisuda Siswa Angkatan ke V Tahun 2024




Kabar Probolinggo - Acara Wisuda SMP Integral Hidayatullah Probolinggo berlangsung khidmat dan penuh makna bagi para siswanya. Nampaknya acara itu  menjadi momentum perpisahan yang indah. Sebuah penghargaan atas keberhasilan dan harapan untuk masa depan. Akan menjadi kenangan yang abadi dan refleksi yang mendalam.  Para siswa melangkah maju dengan penuh keyakinan. Wisuda bukanlah akhir, tetapi awal dari perjalanan baru yang penuh dengan peluang dan tantangan. Semua berharap langkah mereka ke depan selalu dipenuhi keberhasilan.

Gelaran wisuda itu di laksanakan pada kamis ( 14/06/2024), bertempat di Pondok Pesantren Hidayatullah jl Porong no. 20 Kecamatan Kedopok Kota Probolinggo.

Hadir pada acara itu, Pembina maupun Ketua serta perwakilan Pengurus Yayasan Al ichsan Pesantren Hidayatullah Probolinggo, Komite sekolah, kepala sekolah serta jajaran Ustadz dan Ustadzah maupun Wali murid serta murid klas VII, VIII dan kelas IX sebagai wisudawan acara itu.

Acara dimulai tepat pukul 08.00.
Diawali Lantunan ayat suci AlQur'an dibawakan oleh siswa bernama Putri Nafiza Ranindita
dan diterjemahkan oleh Nisrina Khalda Purwandi.

Dalam sambutannya kepala sekolah, Achmad Riyanto, M.Pd, menyampaikan program unggulan yang menjadi ciri khas sekolah, diantaranya siswa SMP Integral di bimbing untuk bisa hafal satu juz AlQur'an minimal juz 30, namun ternyata banyak siswa yang hafal lebih dari satu juz, selain itu siswa yang memiliki kemampuan akademik diatas rata-rata, selalu diikutkan lomba mata pelajaran, baik tingkat lokal maupun regional, misalnya lomba bahasa inggris , matematika, maupun mata pelajaran lainnya, baik dalam event OSN maupun event lainnya.
Hal itu untuk melatih mental  dan jiwa kompetitif siswa.
Lebih lanjut Ustadz Achmad Riyanto mengatakan, SMP Integral memiliki Keunikan tersendiri, siswa laki-laki banyak yang sekaligus menjadi santri Pondok Pesantren Hidayatullah dan menetap di Asrama yang disediakan. Tentunya ada jadwal terintegrasi yang dirancang dengan baik disitu.
Pada kesempatan itu Selaku kepala sekolah, Ustadz Achmad berpesan kepada wisudawan, meskipun sudah menjadi alumni, para siswa diminta tetap menjaga silaturahmi dengan para Ustadz maupun ustadzahnya, untuk selalu menyapa jika bertemu dimanapun tempatnya, bahkan kalau ada ustadz atau Ustadzahnya yang sakit, agar menyempatkan diri untuk bisa menjenguknya. Selain itu apa yang sudah diajarkan di sekolah tetap dijaga, khususnya masalah berhijab yang sesuai dengan tuntunan syar'i.

Sambutan kedua disampaikan oleh ketua Yayasan Al Ichsan Hidayatullah, Ustadz Kamad, M.Pd.I. Ia menginformasikan kepada yang hadir, khususnya orangtua siswa, bahwa ada 5 hal yang dijalankan untuk mendukung  misi  dalam rangka mencapai visi sekolah.
Ada 5 profil santri yang dicanangkan oleh lembaga atau Yayasan yaitu siswa disamping memiliki kemampuan secara akademik tentu harus lurus aqidahnya, berakhlaq AlQur'an. Giat beribadah melalui pembiasaan sholat dhuha, pada pagi hari, melaksanakan sholat Dhuhur dan Asyar pada siang hari, ada dzikir pagi dan ada dzikir sore, ini wajib dijalankan setiap hari oleh para siswa di sekolah . Berdakwah, dengan amal perbuatan agar bisa menjadi contoh bagi orang lain. Kemudian Sholat berjamaah. Semua kegiatan sholat itu dilaksanakan secara berjamaah di masjid, ini wajib bagi siswa laki-laki. Profil Lulusan Santri yang dicanangkan itu  dilaksanakan sesuai kemampuan siswa maupun unit sekolah masing-masing.

Acara dilanjutkan dengan prosesi
Wisuda dengan penyematan kalung dan pemberian surat keterangan lulus. Acara berikutnya sekapur sirih dari Komite sekolah dan penyampaian kesan dan pesan dari wakil wisudawan Bermama Nizar Hakim, diakhiri pembacaan do'a oleh Ustadz Didik Anggoro selaku Pembina Yayasan Al Ichsan Hidayatullah.

( *Dekpoer )
Editor :  Presta

Info terkini